Media Grafindo Pamerkan Software MaxPro dan ORIS Hybrid Proofing

MaxPro software merupakan ”professional prepress editing software” untuk desain pengepakan. Dengan 3 aplikasi utama yaitu MaxPro, MaxPro RIP dan MaxStep, akan membuat pekerjaan desain packaging lebih efisien. Selain mudah dalam pemakaian, pekerjaan juga menjadi cepat selesai. Untuk menjalankan program ini, standard Platform komputer yang dipakai adalah Macintosh Core 2 Duo Processor dengan operating system OS 10.5 keatas.

Pada software MaxPro RIP, memiliki kemampuan mengkonversi postscript, PDF, DCS and EPS files ke raster files (MaxPro Files) untuk dapat diedit di program MaxPro.
Maxpro, adalah software yang berfungsi untuk mengedit MaxPro Files dan membuat “Press ready files”, yang dalam 1 filenya dapat terdiri dari layer Continuous Tone (CT), High Resolution Continuous Tone (HCT) dan Linework (LW) dimana terhadap semua layer tersebut dapat dilakukan edit dan trapping. Karena MaxPro merupakan “raster-based “ -aplikasi yang ada selama ini merupakan vector based-maka software MaxPro mempunyai kemampuan editing dan trapping yang “extreme powerful dan
flexible“. Adapun Maxstep, perangkat ini berfungsi sebagai “Step & Repeat” yang dapat membuat die cut lay out tanpa CAD software, yang berarti cukup menggunakan Adobe Illustrator files.

Selain ketiga software diatas, Di booth A10, Media Grafindo juga akan memajang New Epson 7900 dan Epson 9900 dengan online spechtroproofer serta ORIS Hybrid Proofing dari CGS Germany.


ORIS Hybrid Proofing

Sebagai pameran industri grafika terbesar asia tenggara, CGS Germany melihat FGDexpo2009 sebagai momen penting untuk memperkenalkan produk unggulannya. Melalui Media Grafindo sebagai distributor, akan dipamerkan ORIS Hybrid Proofing yang merupakan solusi terbaru untuk color management, proofing dan certification.

ORIS Hybrid Proofing adalah software proofing dengan kemampuan Web “ORIS Color Tuner Web” yang akan membantu pemakai untuk mengontrol pekerjaan yang dicetak dari manapun dengan menggunakan internet explorer.

ORIS Color Tuner Web merupakan integrasi dari : ORIS Color Tuner, ORIS Soft Proof dan ORIS Certified Proof. ORIS Color Tuner WEB akan diintegrasikan dengan Epson 4450 , Epson 9880 dan New Epson 7900.

Selain itu, akan dipamerkan juga “ORIS Press Matcher” yang akan diintegrasikan dengan Xerox DC252. Sementara untuk ORIS PressMatcher yang akan diintegrasikan dengan NEW Xerox 700, akan dipamerkan di booth Astragraphia ( booth A4). Khusus NEW Xerox 700 dan ORIS PressMatcher telah mendapat sertifikasi dari FOGRA untuk hasil cetak sesuai dengan ISO12647-7.

No comments: