Post EDGE - mencari wangsit ditempat leluhur

Thank you all for your participation in EDGE2008 - see you again in FGDexpo2009.

EDGE2008 berakhir, langsung ke Makam Sunan Ampel.

EDGE2008 katanya sih lumayan sukses (demikian komentar beberapa peserta & pengunjung); meskipun Supporting Events perlu dibenahi.

Hari Minggu pagi aku mulai mencari wangsit, habis lihat Lumpur Sidoarjo aku arahkan ke Bromo, setelah nyantap rawon Nguling, eh mampir di air terjun Madakalipura, meskipun hanya 150m tingginya pemandangan sangat menakjubkan (sayang jaket Tyvek nya masih sedikit tembus air), harusnya mandi disini.

Jam 03.00 pagi bangun & naik jeep untuk lihat Sunrise dari G. Penanjakan, tapi kabut & awan yang tebal nggak mau kompromi - gagal, cuma ke G. Bromo hisap-hisap asap belerang saja lha.

Jalan-jalan ke Agrowisata Batu naik gunung melewati Selecta terus mandi air panas di Cangar turun ke Trawas mengasyikan untuk perjalanan naik mobil butut.

Setelah lewat kebon tebu sambil sedot-sedot tebu, Siang jam 12.00 tepat mampir di Pusat Informasi Trowulan -konon bekas ibukota Majapahit- lalu menuju Solo, esoknya menuju ke kaki G. Ungaran lihat Candi Gedong Songo, candi Hindu tertua di pulau Jawa.

Jam 20.30 sampai Semarang, lalu aku tancap gas menuju Jakarta, sekarang masih cape tapi mau lagi kalo diajak.

Ceritanya tentu nggak pakai gambar, biar bisa dibayangkan menurut imajinasi sendiri-sendiri.

Edge 18-21June2008 (Part C )











Ini adalah Foto Foto Part C
Semasa EDGE Gramedia EXPO di Surabaya

EDGE 18 - 21 June2008 ( Part B )











PART B, Photos

Here is the picture Part A,

EDGE 2008, 18June - 21June 2008
At Gramedia EXPO, Surabaya